Resep Rempeyek Teri dengan Bumbu Opor

rempeyekPagi-pagi sambil lihat berita Eza Gionino melakukan kekerasan terhadap Ardina Rasti di tivi ditemani rempeyek teri dengan bumbu bpor Pass banget. Sehingga saat sudah sadar karena berita selesai, ternyata rempeyek pun selesai karena saking enaknya.
Buat anda yang baru belajar membuat rempeyek, maka resep ini cocok sekali. rempeyek menggunakan bahan-bahan yang mudah ditemui dan cara memasaknyapun mudah. berikut resep rempeyek teri dangan menggunakan bumbu opor.


Bahan :
200 ml tepung beras
110 gram tepung kanji
550 ml santan dari 1/4 butir kelapa
1 butir telur, dikocok lepas
10 lembar daun jeruk, diiris tipis
75 gram teri medan
- - Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus:
3 siung bawang putih
3 butir kemiri
1/2 sdt ketumbar
3 cm kunyit
1/4 sdt jintan
1½ sdt garam

CARA MEMBUAT :
1. Aduk bumbu halus telur, dan santan.
2. Tuang sedikit demi seidkit ke dalam tepung beras dan tepung kanji sambil diaduk rata.
3. Tambahkan daun jeruk, aduk rata.
4. Ambil satu sendok sayur. Tambahkan 1 sdt teri medan.
5. Tuang ke tepi wajan yang panas sambil disiram-siram hingga lepas dari wajan.
6. Goreng sampai renyah.

untuk 25 buah
Next Post Previous Post