Resep Nasi Daging Kelapa

Bahan Resep Nasi Daging Kelapa
- 500 g daging has, potong-potong
- 2 sdm minyak goreng
- 6 sdm kelapa parut, sangrai
- 1 btg serai, memarkan
- 1 sdt pala bubuk
- 2 btr cengkeh
- 2 bh kapulaga
- 1 btg kayumanis (2 cm)
- 300 ml santan
- 1 sdm air asam jawa
- 1 sdt garam
- - - Minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus Resep Nasi Daging Kelapa:
- 5 bh cabai merah
- 1 sdm ketumbar, sangrai
- 6 btr bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 btr kemiri, sangrai
Bahan Pelengkap:
- Nasi pulen
- Tumis buncis
- Sambal bajak
Cara Membuat Resep Nasi Daging Kelapa:
- Tumis bumbu halus bersama serai, cengkeh, kapulaga, dan kayu manis. Setelah harum, masukkan daging. Aduk sampai daging berubah warna .
- Masukkan pala bubuk, kelapa parut, asam, santan, dan garam. Aduk-aduk, lalu kecilkan api. Masak sampai daging lunak dan kuah mengering. Angkat, sisihkan.
- Panaskan minyak di wajan lain, lalu goreng daging berbumbu tadi hingga berwarna kekuningan.
- Tata nasi dalam wadah khusus (bekal), tambahkan daging kelapa, tumis buncis dan sambal bajak.
Untuk 6 porsi